Google Earth di Arsitektur 64 bit

Foto os

Sebenarnya Google Earth hanya tersedia untuk arsitektur 32 bit, Debian menyebutnya sebagai i386. Bila komputer Anda Core2 Duo maka sudah dapat dipasang Ubuntu 64 bit yang disebut sebagai amd64. Untuk jenis ini, perlu penanganan tambahan untuk dapat menjalankannya.

Pertama pastikan dulu arsitektur yang telah terpasang:

$ uname -a
Linux dns1 2.6.24-24-server #1 SMP Fri Jul 24 23:27:55 UTC 2009 i686 GNU/Linux

i686 di atas menunjukkan ini jenis 32 bit. Dengan demikian setelah diunduh di situsnya, Anda bisa langsung memasang Google Earth:
$ sh GoogleEarthLinux.bin

Namun jika Anda mendapatkan pesan seperti ini:
Linux compaq 2.6.31-17-generic #54-Ubuntu SMP Thu Dec 10 17:01:44 UTC 2009 x86_64 GNU/Linux

dimana x86_64 menunjukkan arsitektur 64 bit, maka mulailah mengikuti beberapa langkah berikut ini.
$ sudo apt-get update
$ sudo apt-get install googleearth-package build-essential ia32-libs lib32nss-mdns
$ make-googleearth-package --email=jafar@esm2.web.id

Selanjutnya proses pembuatan paket googleearth berlangsung. Setelah selesai periksalah nama filenya:
$ ls -l *.deb
googleearth_5.1.3533.1731+0.5.6-1_amd64.deb

Lalu pasang seperti biasa:
$ sudo dpkg -i googleearth_5.1.3533.1731+0.5.6-1_amd64.deb

Jalankan:
$ googleearth

Atau di KDE Anda bisa temukan menunya di K, Applications, Internet, Google Earth.

Cara ini sudah teruji di Kubantu 9.10 Karmic 64bit.

Selamat mencoba.

Referensi: