Cerita Asus Zenfone smartphone android terbaik

Foto aanbae

Asus zenfone series benar-benar sudah menyita perhatian banyak masyarakat pemburu smartphone terbaik yang layak dimiliki untuk kebutuhan sehari-hari. Sejak peluncurannya, ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik terus saja diburu peminatnya. Wajar saja karena selain di topang merk asus yang sudah terkenal akan kualitasnya, tipe smartphone zenfone android ini memiliki fitur yang luar biasa sementara harga yang sangat bersaing untuk level sekelasnya.

Bagi penulis sendiri, smartphone asus zenfone ini terlalu murah sebenarnya, bagaimana tidak hampir semua fitur yang dibutuhkan atau dicari semua orang sudah tertanam di smartphone besutan dari asus ini. Hal seperti inilah yang membuat orang tergila-gila akan tipe zenfone, bahkan dikabarkan stok barang di semua agen sering kosong karena ramainya permintaan pasar. Sambutan dari peminat dan pecinta gadget juga sangat antusias, dan memang sudah selayaknya bagi produsen untuk mulai memperhatikan harga terbaik dan kualitas smartphone, karena di luar negeri hampir semua smartphone sudah tidak terlalu mahal lagi.
 

asus zenfone 5 smartphone

Penampakan dari asus zenfone 5

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik
ZenFone sangat pas buat semua kalangan, tidak peduli dia berkantong tebal ataupun tipis, desain dari asus zenfone sangat ciamik dan apik, bahan yang digunakan sangat berkelas, dilengkapi dengan ASUS ZenUI fitur yang memuaskan bagi penggunanya. Jika kamu ingin memilih sesuai ukuran layarnya, asus menyediakan 3 pilihan ukuran yaitu 4 inci untuk zenfone 4, zenfone 5 (5 inci) dan zenfone 6 (6 inci).

Jadi bagaimana menurut anda?, dari harga yang tergolong murah dengan hampir semua fitur sudah tertanam di hp ini, ram 2 GB, kamera resolusi tinggi, quad core, layar gorilla glass 3 dan banyak lagi, sudah layak di jadikan pilihan anda dan smartphone ini sudah tergolong level terbaik dikelasnya.

Sumber: http://hansganteng.wordpress.com